Raker Kormi, Tahun 2025 Jadikan Masyarakat Mimika dan Indonesia Sehat Bugar dan Gembira

Admin Mimbar Papua

Timika, mimbarpapua.com – Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Masyarakat Indomesia (Kormi) pada Jumat (17/11/2023) menekankan visi misi Kormi bahwa tahun 2025 jadikan masyarakat Mimika bahkan Indonesia yang sehat, bugar dan gembira. Dengan demikian Kormi sebagai wadah memayungi olahraga masyarakat dapat melibatkan masyarakat dalam semua kegiatan olahraga masyarakat sehingga terciptalah masyarakat yang sehat, bugar dan gembira.

Hal ini disampaikan Ketua Umum Kormi Mimika John Rettob dalam sambutannya yang disampaikan Sekretaris Umum Kormi Mimika, Habel Taime, SE MM saat membuka Raker Kormi tahun 2023 yang berlangsung di Sekretariat Kormi Venue Billiar, Jumat (17/11/2023).

Kata Habel, warga cukup mendengar Kormi saja cukup tergerak hati dan pikirannya untuk mau berolahraga. Tidak perlu diajak sudah waktunya sadar untuk mau berolahraga bersama dengan komunitas-komunitas yang ada di Timika. Kormi setidaknya mampu menggerakan organisasi ini sehingga masyarakat ikut tergerak sehingga terciptalah Mimika dan Indonesia yang sehat, bugar gembira di 2025 mendatang.

Melalui raker ini pengurus baik bidang, komisi-komisi bersama Inoŕga (cabor) dapat merumuskan program agar bisa jalan pada 2024 tahun depan. Program 2024 menentukan arah Kormi Mimika menuju Fornas 2025 di Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Raker kali ini dapat menghasilkan program strategis untuk tahun 2024 seperti Forkab, Forprov sebagai ajang Kormi menghasilkan penggiat (atlit) berprestasi sehingga bisa ikut dan mendulang medali dalam Fornas NTB nantinya.

Selain itu raker juga ajang pertemuan para pengurus sehingga tali silahturhmi terus terjag serta komunikasi antar pengurus terjalin baik dari hari ke hari.

Sedangkan Sekum Kormi Mimika, Habel Taime,SE MM menuturkan ada 11 hal yang dirinya akan sampaikan dalam raker kali ini dimana salah satunya menjadikan Mimika dan Indonesia Sehat bugar dan gembira pada 2025 mendatang.

Ke 11 langkah ini kata dia bagaimana dalam raker ini pengurus, bidang, komisi dan Inorga dapat menghasilkan program yang bisa dijalankan pada 2024 mendatang. Tahun depan tinggal satu bulan lagi maka raker ini mengagendakan Forkab, Forprov. Selain itu untuk taahun ini masih ada agenda Card Free Day (CFD) yang kegiatannya sudah dikemas panitia telah mencapai 80 persen. Pengurus menunggu Pak Ketua Umum tiba langsung jalankan kegiatan ini. Juga Formami jika bisa diselibkan dalam CFD silahkan dilihat lagi oleh panitia.

Agenda 2024 jelas dia ajang mencari bibit penggiat terbaik untuk dipersiapkan dalam ajang Fornas 2025 mendatang dị NTB. Setidaknya komisi yang hadir dapat menginventarisir Inorga-inorganya.

Soal agenda 2023 terang dia Kormi Mimika, Provinsi Papua Tengah berhasil mendulang prestasi baik mendali emas, perak dan perunggu di Fornas VII Jawa Barat (Jabar) dari 1 Jùli hingga 9 Juli lalu. Meski persiapan singkat tapi penggiat darị Tìmika bisa mempersembahkan medali buat Kabupaten Mìmika dan Provinsi Papua Tengah.

Usai pembukaan dilanjutkan dengan rapat pleno yang diikuti 2 komisi dengan beberapa Inorga. Komisi yang satu membidangi Olahraga Petualangaan dan tantangan dan yang satu komisi Olahraga Tradisional dalam pembahasannya pihaknya menginventarisir Inorga-inorganya. Mereka juga mengagendakan diklat wasit dan pelatih untuk semua Inorga. Setidaknya dalam Forkab dan Forprov tahun depan ada ajang pelatihan bagi pelatih dan wasit pada semua inorga.

Raker dipandu oleh Wakil Sekretaris, Slamet dan didampingi Wakil Ketua III, Yohanes Mandesy, dan Ketua Bidang Program, Perencanaan dan Keuangan, Jayusman. (mar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *